Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Ponorogo umumkan calon Pimpinan Definitif masa Jabatan tahun 2024-2029

DPRD Kabupaten Ponorogo, menggelar rapat paripurna dengan 2 agenda utama, agenda pertama pengumuman penetapan calon pimpinan DPRD Kab. Ponorogo masa jabatan tahun 2024 – 2029 dan agenda kedua pengumuman pembentukan fraksi – fraksi DPRD Kab. Ponorogo. Rapat berlangsung di ruang rapat paripurna yang dipimpin oleh Dwi Agus Prayitno S.H., M.Si selaku pimpinan sementara DPRD Kab. Ponorogo, Kamis (19/9/2024).

Rapat paripurna ini dihadiri oleh pimpinan sementara DPRD Kab Ponorogo, seluruh anggota DPRD Kab. Ponorogo, Wakil Bupati Ponorogo, OPD dan tamu undangan lainnya.

Adapun untuk susunan pimpinan definitif, berdasarkan hasil Pemilu 2024, terdapat empat partai yang berhak menduduki posisi pimpinan DPRD Masa Jabatan tahun 2024 – 2029. Keempat partai tersebut adalah PKB sebagai pemenang pertama, diikuti oleh PDI Perjuangan, Nasdem. dan Gerindra. Dari partai PKB merekomendasikan Dwi Agus Prayitno, S.H., M.Si Sebagai Ketua DPRD , Partai Nasdem merekomendasikan Pamuji, S.Pd Sebagai Wakil Ketua 2, Partai Gerindra merekomendasikan Anik Suharto, S.Sos sebagai Wakil Ketua 3. Sementara itu rekomendasi dari Partai PDI Perjuangan masih dalam proses menunggu keputusan dari DPP PDI Perjuangan.

nama-nama calon pimpinan definitif akan dikirimkan ke gubernur melalui bupati. Setelah itu, gubernur akan menerbitkan Surat Keputusan (SK) terkait pimpinan definitif tersebut. Proses ini diharapkan selesai dengan cepat mengingat waktu yang semakin mendesak dan agenda APBD yang sudah dikirimkan,” ujar Dwi Agus Prayitno S.H., M.Si

Menariknya, proses pengiriman nama calon pimpinan tidak harus menunggu hingga seluruh partai melengkapinya. Sesuai dengan Surat Edaran (SE) Mendagri No 100.2.1.3/3434/SJ tentang tata cara pelantikan DPRD, nama-nama yang menjadi unsur pimpinan DPRD bisa di kirim, tanpa harus menunggu lengkap. Tahap berikutnya setelah pengumuman ini adalah pelantikan pimpinan definitif yang dijadwalkan setelah Surat Keputusan (SK) diterbitkan oleh gubernur. Diperkirakan, jika proses berjalan lancar, pelantikan dapat dilaksanakan pada awal Oktober 2024. Dalam kurun waktu tersebut, DPRD Kabupaten Ponorogo akan tetap dipimpin oleh pimpinan sementara hingga pimpinan definitif resmi dilantik.

Dalam rapat tersebut, DPRD Kabupaten Ponorogo juga mengumumkan susunan fraksi yang ada di lembaga legislatif tersebut. Terdapat dua fraksi gabungan dan lima fraksi utama yang terdiri dari Fraksi PKB dengan ketua Mujiatin,  Fraksi PDI Perjuangan maPAN yaitu gabungan PDIP dan PAN dengan Ketua Relelyanda Solekha W. S.IP, Fraksi Nasdem ketua Sunarto, S.Pd, Fraksi Gerindra Ketua Drs. Mulyono, Fraksi Demokrat Ketua Widodo S.H, Fraksi Golkar dengan Ketua Eko Priyo Utomo, S.T, serta Fraksi Pembangunan Keadilan Sejahtera yaitu gabungan dari Fraksi PKS dan PPP dengan ketua Christine Hery P. Pengumuman ini menjawab pertanyaan banyak pihak terkait jumlah fraksi yang ada di DPRD Kabupaten Ponorogo.